Rumambi Teruskan Aspirasi Warga, Developer Segera Serahkan Jalan GPI Ke Pemkot Manado

TERAS, Manado- Keluhan warga Perumahan Griya Paniki Indah (GPI) Kota Manado soal infrastruktur jalan yang rusak di perumahan terbesar di Sulut itu, mendapat respon dari tokoh masyarakat  setempat, Reza Rumambi.

Politisi PDIP itu langsung melakukan koordinasi dengan menyampaikannya kepada Pemerintah Kota Manado.

“Keluhan itu saya langsung sampaikan ke pemerintah kota Manado dan sudah masuk dalam dana PEN sebesar Rp23 miliar. Masih sementara urus penyerahan sebagian aset, paling lambat dua minggu,” ujar Penatua Pria Kaum Bapa (PKB) GMIM Pinaesaan GPI ini.

Setelah aspirasi tersebut diteruskan, dirinya mengakui pemerintah langsung merespon. Bahkan ia didampingi Dinas Perkim meninjau jalan-jalan dan lahan di GPI. Kini telah ada penyerahan lahan developer kepada Pemerintah Kota Manado.

“Sekaligus survei lokasi jalan, saluran air dan penerangan jalan bersama dinas perkim (perumahan dan kawasan pemukiman) Kota Manado,” tutur Rumambi yang juga Ketua Keamanan Mandiri Perumahan GPI. (YSL)

Latest from Manado