TERASMANADO.COM— Ajang Porprov XI Sulut yang digelar di Bolmong menjadi pembuktian bagi atlet-atlet kepulauan mengukir prestasi dan mendulang medali.
Salah satunya di cabang olahraga Panjat Tebing, atlet utusan Sangihe yang berlaga di Lolak, menyumbangkan medali untuk daerahnya, Kamis (17/11/2022).
Medali disumbangkan dari kategori Lead Umum Putra, dimana Sangihe sukses mengirimkan dua atlit dari babak kualifikasi ke putran final.
Dalam pantauan Media, pada partai final, dua atlit Sangihe Gerry Christian dan Jackson Mahino sukses capai TOP jalur putaran final yang gagal dicapai atlit kontingen lain.
Gerry Christian sendiri mencatatkan waktu 2 detik 49 menitsedangkan Jackson mencatat waktu 3 menit 43 detik.
Setelah partai final ini, Sangihe masih harus bertarung dipartai Final Lead Beregu Putra dan Putri serta Lead Umum Putri. (AYU)