//

HUT Kabupaten Minut ke-20, Bupati Joune Ganda Ajak Tetap Bersatu Untuk Bergerak Maju

TERASMANADO.COM – Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune J.E. Ganda dan Wakil Bupati Kevin W. Lotulung menghadiri puncak peringatan HUT Kabupaten Minahasa Utara (Minut) ke-20 digelar dalam rapat Paripurna Istimewa yang digelar The Sentra Hotel, Senin (20/11/2023). 

Dalam sambutannya, Bupati mengajak seluruh komponen masyarakat untuk terus membangun Minut dalam semangat kebersamaan untuk kemajuan bersama. “Tema peringatan HUT tahun ini adalah Mari Bersatu Untuk Minahasa Utara Maju. Hal ini mengandung pesan agar kita tetap bersatu untuk bergerak maju, untuk melanjutkan pembangunan dengan semangat,” kata Bupati.

Secara khusus Bupati juga mengapresiasi jasa para tokoh pendiri Kabupaten Minut. “Atas nama masyarakat, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih sebesar – besarnya atas perjuangan pendiri  Kabupaten Minut,” tegas Bupati.

Sejumlah prestasi dan keberhasilan yang diraih Kabupaten Minut hingga saat ini menurut Bupati, tidak lepas dari dukungan Pemerintah Provinsi Sulut. “Untuk itu kami mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Gubernur Sulut Olly Dondokambey,” imbuhnya.

Sementara Gubernur Sulut dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Dewan Sulut Sandra Moniaga menyampaikan selamat kepada seluruh komponen masyarakat Minut. “Ini bukanlah waktu yang singkat, merupakan perjalanan panjang yang membutuhkan dedikasi dan kerja keras seluruh komponen masyarakat,” kata Moniaga.

Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Denny K. Lolong didampingi para Wakil Ketua Olivia Mantiri dan Daniel M. Rumumpe. Dalam penyampaiannya, Lolong memaparkan secara singkat mengenai sejarah pembentukan Kabupaten Minut hingga prestasi dan capaian yang sudah diraih.

Selanjutnya Bupati didampingi Wakil Bupati, Pimpinan DPRD dan Ketua Tim Penggerak PKK meniup lilin ulang tahun yang dilanjutkan dengan pembagian kue ulang tahun.

Rapat paripurna ini dihadiri oleh anggota DPRD Minut, Sekretaris DPRD Jossy Kawengian, jajaran Forkopimda, para mantan penjabat Bupati dan wakil bupati, anggota DPRD Sulut Dapil Minut-Bitung, Kepala perangkat daerah, para Hukum Tua serta undangan. Sejumlah atraksi turut memeriahkan peringatan HUT ini, antaranya kolintang dari IAD Minut, peragaan busana batik Minut, tarian serta penyerahan sejumlah penghargaan.(VIC)

Latest from Minahasa Raya