Lantik Pejabat Eselon III dan IV, Wawali WL: Wajib Kerja Keras, Cerdas dan Tuntas

TERAS, Manado- Walikota dan Wakil Walikota Tomoho, Carol Senduk dan Wenny Lumentut kembali melakukan penyegaran pejabat di lingkup pemerintahannya.

Wawali Wenny Lumentut melantik pejabat eselon III dan IV Aula Rumah Dinas Walikota Tomohon, Rabu (12/1/2022). Yang mencakup 9 jabatan. Masing-masing, lima pejabat Eselon III dan empat setara Eselon IV.

Dalam sambutannya, Wawali Lumentut menyampaikan banyak selamat kepada para pejabat yang telah diberikan kepercayaan pada posisi dan jabatan baru.

“Semoga tugas dan tanggung jawab baru yang dipercayakan bagi para pejabat yang dilantik dapat dijawab dengan kerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas, untuk mewujudkan Kota Tomohon yang semakin maju, berdaya saing dan sejahtera”, ucap Wawali.

Ditambahkannya, seperti yang sudah ditetapkan bahwa pada 2022 ini, Pemkot Tomohon menjadikannya sebagai tahun kerja.

“Mari kita bersama-sama mewujudkan Kota Tomohon yang semakin hebat,” ajak mantan Wakil Ketua DPRD Sulawesi Utara itu.

Dalam pelantikan pejabat oleh Wawali, hadir juga Sekretaris Kota Tomohon Edwin Roring SE ME dan jajaran pejabat Eselon II dan III.

Di bawah ini daftar nama-nama pejabat Eselon III dan IV yang dilantik:

Eselon III

Erny M Timbuleng SH dilantik sebagai Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Daerah Kota Tomohon.

Royke M Tangkawarouw dilantik sebagai Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setdakot Tomohon.

Paula Verra Pontoh dilantik sebagai Kepala Bagian Organisasi Setdakot Tomohon.

Harny Belly Korompis dilantik sebagai Sekretaris Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kota Tomohon.

Stevy Pijoh  dilantik sebagai Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setdakot Tomohon.

Eselon IV

Siska Desti Mangundap Amd Kep dilantik sebagai Lurah Kinilow Satu.

Marthen Simon Pangemanan dilantik sebagai Lurah Kamasi.

Audi Pangemanan dilantik jadi Lurah Kumelembuai.

Janly Winda dilantik sebagai Lurah Paslaten II.

(YSL)

Latest from Tomohon