/

Delapan Pengurus Dilantik, IPI Jadi Mitra Kerja Pemerintah Majukan Pariwisata Sangihe

TERAS, Sangihe — Pelantikan Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Insan Pariwisata Indonesia (IPI) Sangihe periode 2022-2025 dilantik. Pelantikan dilakukan oleh Ketua IPI Sulawesi Utara Sonny Tasidjawa di wisata Pantai Kelurahan Lesa Kecamatan Tahuna Timur, Sabtu (3/9/2022).

Diketahui, Ketua IPI Sangihe merupakan salah satu jurnalis Gemparnews.Com Biro Sangihe Robin Bengke SE ME.

Dalam sambutannya mengatakan, Bengke mengatakan bahwa berdasarkan hasil musyawarah DPW Sangihe yang pertama, diharapkan IPI dapat diterima di masyarakat dan menjadi penyemangat serta inspirasi bagi sesama insan pariwisata di Kabupaten Kepulauan Sangihe.

“IPI Kabupaten Kepulauan Sangihe akan mendukung penuh dan siap menjadi mitra kerja pemerintah sesuai visi dan misi IPI yakni memajukan pariwisata, mendukung ekonomi kreatif dan pariwisata yang berkelanjutan atau berwawasan lingkungan,” kata Bengke. 

Lanjut dia, terhadap dinamika pariwisata pihaknya menolak untuk menyerah, namun akan mengutamakan kolaborasi menjadi organisasi yang sehat dan kuat bersama dengan asosiasi lainnya.

Di kesempatan itu, Ketua IPI Sulawesi Utara Sonny Tasidjawa menjelaskan, IPI merupakan organisasi pariwisata yang tidak terkait dengan partai politik tetapi merupakan suatu wadah bagi para pelaku pariwisata untuk saling membantu promosi, bertukar informasi, menggali dan mempopulerkan potensi budaya kearifan lokal agar lebih populer di Indonesia khususnya dan internasional pada umumnya.

“Dalam rangka membantu program pemerintah dalam bidang pariwisata dengan tetap berlandaskan pada aturan UU negara Republik Indonesia. Kami optimis IPI Sangihe dibawa pimpinan pak Robbin Bengke mampu membangun sinergitas dengan pemerintah daerah dan pihak terkait dalam memajukan pariwisata Sangihe,” kata Sonny.

Sementara itu Asisten I Pemkab Sangihe Johanis Pilat yang membacakan sambutan Penjabat Bupati Rinny Tamuntan, menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas pelaksanaan agenda pelantikan ini.

Dimana disadari keberadaan dan efisiensi DPW IPI Sangihe sangat penting dan sangat dibutuhkan untuk pengembangan pariwisata di daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Yohanis juga berharap dari organisasi IPI akan melahirkan kreativitas dan inovasi dalam memajukan pariwisata di Kabupaten kepulauan Sangihe, apalagi sangat disadari banyak sekali potensi wisata yang dimiliki Sangihe namun masih perlu untuk dikembangkan, kemudian diperlukan inovasi dalam mempromosikan potensi-potensi wisata ini.

Turut hadir, Kadis Kominfo Sangihe, Ziefried Harikatang, Kapolsek Tahuna AKP Dicky Ontoni, Camat Tabukan Tengah Jusak Karame, Lurah Lesa Benny Medea.

Berikut susunan pengurus DPW IPI Sangihe periode 2022-2025. (AYU)

Susunan Kepengurusan IPI Sangihe

Ketua : Robin Bengke SE
Wakil Ketua : Sischa Manumpil
Sekretaris : Gabriela Lanongbuka
Bendahara : Miesjie Pontolawokang

Kepala Bidang Organisasi : Bonny Lalo
Kepala Bidang Kemitraan : Finarti Nagaring
Kepala Bidang Humas : Kledis Rahamis
Kepala Bidang Kominfo : Rahmad Tentunda

Latest from Headline