TERAS, Manado – Hujan lebat yang melanda Kota Manado dan sekitarnya pada Kamis (3/3/2022) sore menyebabkan sejumlah wilayah mengalami banjir, salah satunya yang terparah di Kelurahan Ternate Tanjung dan Kelurahan Karame, Kecamatan Singkil. Sebanyak 319 rumah warga tergenang banjir, dan 640 kepala