Tinjau Lokasi Bencana, Hilman Ingatkan Warga Manado Selalu Waspada

TERAS, Manado -Musibah bencana alam tanah longsor di Lingkungan V, Kelurahan Perkamil, Kecamatan Pall Dua yang memakan tiga korban jiwa menjadi perhatian legislator DPRD Sulawesi Utara, Hilman Firman Idrus.

Wakil rakyat daerah pemilihan Kota Manado itu  bergegas meninjau lokasi longsor untuk menemui keluarga korban jiwa, Sabtu (16/1/2021) lalu.

Kepada keluarga, anggota Komisi IV ini langsung menyampaikan dukacita yang mendalam atas kejadian tersebut.

“Turut berdukacita atas kejadian yang terjadi. Semoga keluarga yang ditinggalkan bisa diberikan ketabahan dalam menghadapi musibah,” ucap Hilman.

Personel Komisi IV bidang Kesejahteraan Rakyat itu pun meminta kepada seluruh warga untuk tetap waspada dalam menghadapi cuaca ekstrim yang tengah melanda Kota Manado dan hampir seluruh wilayah di Sulawesi Utara.L

“Tetap berhati-hati, waspada agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Kami berjanji akan terus berkoordinasi dengan pemerintah untuk bersama-sama hadir di tengah masyarakat terutama yang tertimpa musibah,” tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, politisi PDIP itu menyempatkan diri membantu proses pemulasaran dan pemakaman jenazah korban tanah longsor lewat bantuan langsung dan proses pengurusan hal-hal terkait keperluan jenazah. (YSL)

 

Latest from Teras Daerah