Soal Gibran Dipasangkan Jadi Cawapres Prabowo, Kaesang: Sah-sah Saja

TERASMANADO.COM – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengatakan, sah-sah saja terkait dukungan Partai Gerindra menduetkan calon presiden (Capres) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (Cawapres) di Pilpres 2024.

“Ya udah ngak apa-apa toh. Sah-sah aja,” kata Kaesang saat memberikan keterangan pers usai melakukan silaturahmi dan dialog bersama tokoh agama dan warga di Rumah Alam Manado, Jalan Ring Road, Manado, Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (13/10/2023).

Ditanya soal dukungan PSI ke depan apakah akan ke Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto, Kaesang tak mau berkomentar lebih.

“Belum. Belum,” singkatnya.

Terkait ada isu Partai Gerindra mendesak untuk PSI deklarasikan Prabowo, Kaesang juga hanya menjawab singkat.

“Ngak apa-apa. Haknya Partai Gerindra,” sebut Kaesang.

Kaesang juga belum mau berkomentar lebih soal deklarasi dukungan PSI di Pilpres 2024.

“Kita belum menentukan arah,” tuturnya.

Pantauan terasmanado.com, Kaesang dan rombongan disambut hangat saat berada di lokasi kegiatan. Kaesang didampingi elit PSI Grace Natalie Louisa, Giring Ganesha, Raja Juli Antoni, dan Ketua DPW PSI Sulut Melky Jakhin Pangemanan. (IVO)

Latest from Headline