TERASMANADO.COM – Likupang Tourism Festival (LTF) yang masuk sebagai salah satu agenda dalam Kalender Event Nasional (KEN) resmi dibuka Kamis (26/10/23) di Pantai Paal Desa Marinsow, Kecamatan Likupang Timur.
Ajang LTF 2023 ini merupakan kali ketiga digelar dan untuk tahun ini mengusung tema “Discover The Hidden Paradise In Likupang”. Rangkaian kegiatan dibuka Staf Ahli Kemenparekraf Bidang Inovasi dan Kreatifitas, Restog Krisna Kusuma SH, M.Si.AK, bersama Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda melalui pemukulan tetengkoren bersama.
Mewakili Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Restog Kusuma menyampaikan harapannya bahwa LTF akan terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Dia juga mengatakan bahwa perbaikan harus menjadi bagian penting dalam pelaksanaan LTF ke depan.
Sementara Bupati Ganda, mengatakan bahwa LTF menjadi momentum penting untuk memperkenalkan potensi wisata di Tanah Tonsea ke mata dunia. Hal ini menggarisbawahi peran penting LTF dalam pengembangan sektor pariwisata di daerah ini.

“Acara ini merupakan dukungan yang luar biasa kepada kami, Pemkab Minut dalam rangka mengangkat Likupang sebagai salah satu DPSP yang ditetapkan pemerintah. Banyak kegiatan yang dilakukan di LTF yang sudah dilaksanakan untuk ketiga kalinya ini. Mudah-mudahan kegiatan ini akan terus dilakukan setiap tahun,” kata Bupati dalam sambutannya.
Senada dikemukakan Ketua Panitia LTF 2023, Kristi K. Arina. “Selain itu, membantu UMKM di Minut agar terus berkembang dan dikenal wisatawan bahkan terkenal sampai luar daerah,” kata istri tercinta Wakil Bupati Minut, Kevin W. Lotulung ini.
Kristi menyebutkan dalam LTF 2023 digelar sejumlah lomba dan pagelaran seni dan budaya yang berlangsung hingga Sabtu (28/10/2023). Yaitu lomba perahu hias, batobo, bakar ikan dan lomba masamper. Ada juga tarian kolosal, parade mobil hias, bahkan pameran UMKM.Pembukaan LTF dihadiri Walikota Bitung Maurits Mantiri, Walikota Tomohon Caroll Senduk, Wakil Bupati Bolsel, serta perwakilan dari Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba, Kepala Dinas Pariwisata Sulut Henry Katjili. Juga Sekretaris Daerah Minut Novly Wowiling, Ketua DPRD Minut Denny Lolong serta seluruh jajaran Pemkab Minut.(VIC)