///

Dihadiri Bupati Joune Ganda, Pemkab Minut Gelar GPM di Kecamatan Dimembe

Bupati Minahasa Utara Joune Ganda menghadiri Gerakan Pangan Murah di Kecamatan Dimembe, Jumat 2 Agustus 2024.

TERASMANADO.COM – Dalam rangkaian peringatan HUT ke 3 Badan Pangan Nasional, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) Dinas Pangan menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang berlokasi di Kantor Kecamatan Dimembe, Jumat (02/08/2024) yang dihadiri Bupati Joune Ganda.

Dalam sambutannya, Bupati menyatakan bahwa kegiatan sudah dilaksanakan sebelumnya di sejumlah lokasi dan akan dilaksanakan secara rutin setiap minggunya. Dimana diharapkan GPM ini dapat menekan harga komoditas pendorong inflasi daerah. Selain itu juga dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan harian.

“Tujuannya untuk memberikan jaminan ketersediaan pangan atau tersedia barang-barang yang dibutuhkan oleh masyarakat dan ini kita lakukan saat ini sesuai dengan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Kita berharap bahwa ada harga yang lebih murah yang bisa dibeli oleh masyarakat dan tujuannya adalah kita untuk menekan laju inflasi,” kata Bupati Joune.

Komoditas yang disediakan dalam GPM ini antara lain, beras SPHP, gula pasir, telur, minyak goreng, tepung terigu, cabai rawit, cabai keriting, bawang merah, bawang putih, dan daging ayam. Komoditas yang tersedia dijual dengan harga dibawah harga pasar.

Turut hadir jajaran Pemkab Minut, Tim TPID Minut, Camat Dimembe Ansye Dengah bersama seluruh Hukum Tua.(VIC)

Latest from Minahasa Raya