TERASMANADO.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Utara menggelar rapat penting bersama Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Minahasa Utara, Reza Dotulung, yang dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) di Kantor Bupati Minahasa Utara, Senin (30/09/2024). Rapat ini digelar sebagai bagian dari persiapan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.
Pertemuan tersebut membahas isu-isu strategis terkait tahapan Pilkada, baik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, maupun Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Utara. KPU Minahasa Utara menekankan pentingnya kelancaran setiap tahapan Pilkada serta kepatuhan terhadap aturan yang berlaku.
Selain membahas tahapan kampanye yang sedang berjalan, KPU juga memberikan panduan mengenai metode kampanye yang dapat digunakan oleh pasangan calon untuk menarik perhatian pemilih secara efektif. Hal tersebut disampaikan dengan tetap menjaga integritas dan kepatuhan terhadap regulasi yang telah ditetapkan.
Selain itu, rapat ini juga menyinggung tentang proses rekrutmen badan adhoc, khususnya Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), yang masih berlangsung. Langkah ini penting untuk memastikan kesiapan tenaga yang akan bertugas dalam proses pemungutan suara.Rapat yang turut dihadiri oleh Bawaslu Minut, diharapkan menjadi langkah krusial dalam mempersiapkan Pilkada 2024 yang transparan, demokratis, dan menjaga situasi kondusif selama proses pemilihan berlangsung.(VIC)