//

Ketua KPU RI Resmi Lantik PAW Tiga Anggota KPU Sangihe

TERASMANADO.COM, Sangihe — Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Mochammad Afifuddin, resmi melantik tiga anggota pengganti antarawaktu (PAW) KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe untuk sisa masa jabatan 2024-2028. Pelantikan berlangsung secara daring pada Selasa (26/11/2024).

Dalam sambutannya, Afifuddin menekankan pentingnya mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku dalam pelaksanaan tugas sebagai penyelenggara pemilu. Ia juga mengingatkan agar anggota KPU yang baru dilantik segera beradaptasi dengan tahapan Pilkada Serentak 2024.

“Kita berada di tahap yang sangat krusial. Saya harap saudara-saudara yang baru dilantik dapat bekerja secara profesional dan langsung menyesuaikan diri, mengingat besok adalah hari pemungutan suara Pilkada Serentak 2024,” ujar Afifuddin.

Ketiga anggota PAW KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe yang dilantik adalah:

1. Dellas Thimotius Marasut

2. Japri Lintuhaseng

3. Rahmat Gaib

Pelantikan ini diharapkan dapat memperkuat kinerja KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe dalam menyukseskan pesta demokrasi yang sedang berlangsung. (ayuk)

Latest from Nusa Utara