/

Saur Panjaitan Lantik David Legi Sebagai Ketua BMPS Provinsi Sulut

Manado – Ketua Umum Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) Nasional, Saur Panjaitan, melantik pengurus BMPS Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) di ruangan CJ Rantung Kantor Gubernur Sulut, Selasa (27/5/2025).

Ketua Umum BMPS Sulut dipercayakan kepada Drs David Legi, sedangkan Sekretaris Umum Drs Aria Sukma Malah (yayasan Cokroaminoto Bolmong Raya), dan Bendahara Umum Pdt Rightus Egberth Keni MTh (Yayasan Advent).

Dalam sambutannya, Saur Panjaitan mendorong pengurus yang baru dilantik langsung bekerja dan berkolaborasi dengan pemerintah dalam berbagai upaya meningkatkan mutu pendidikan.

“Langsung action, langsung kerja. Saat ini pengurus baru ini, Jangan sampai ada kalimat baru pengurus ini, harusnya, ini baru pengurus,” pesannya.

Dia juga mengharapkan agar semua pihak untuk menipiskan dikotomi antara sekolah negeri dan sekolah swasta.

“Ingat, sekolah swasta sudah ada sebelum Indonesia merdeka. Peran sekolah swasta sangat besar dalam berbagai upaya mencerdaskan kehidupan bangsa,” kata Panjaitan.

Sementara, Ketua BMPS Sulut yang baru Drs David Legi melaporkan saat ini dari 15 Kabupaten/Kota, sudah ada 13 kabupaten/kota yang sudah siap dibentuk.

Legi juga menyatakan akan berkolaborasi dengan pemerintah untuk memulihkan terselenggaranya kualitas pendidikan di Sulut.

“Peran sekolah swasta sangat besar bagi dunia pendidikan. Banyak lahir tokoh-tokoh bangsa dari sekolah swasta. Bahkan, banyak  prestasi ditingkat nasional dan internasional dari sekolah swasta. Makanya, kolaborasi dengan pemerintah sangat penting untuk meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan.BMPS butuh bimbingan dari Gubernur,” ujar Legi.

Sementara, Gubernur yang diwakili Kaban Kesbangpol Sulut Jhony Suak menyampaikan bahwa kolaborasi pemerintah dan BMPS sangat strategis untuk kemajuan pendidikan di Sulut.

“Selamat dan suksss buat pengurus yang baru dilantik. Kita majukan dunia pendidikan di daerah nyiur melambai,” ucap Suak.(ivo)

Latest from Manado