//

Ketua FK PKB PGI Olly Dondokambey buka kegiatan Camp Pria Bangkit 2025 di Pineleng

Manado – Ketua Forum Komunikasi Pria/Kaum Bapa Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (FK PKB PGI), Olly Dondokambey, secara resmi membuka Camp Pria Bangkit 2025 di BPMP, Pineleng, Minahasa, Sulawesi Utara, Kamis (23/10/2025).

Olly dalam sambutannya mengingatkan agar para bapak-bapak untuk terus menguatkan iman. Tak hanya itu, Olly juga mengingatkan peran seorang bapak dalam keluarga sebagai seorang imam, lingkungan pelayanan dan pekerjaan.

“Kegiatan ini targetnya bagaimana bapak bangkit, artinya bapak bangkit itu bagaimana di dalam keluarga itu bapak-bapak sebagai imam memberikan motivasi kepada keluarga dan akan menjalankan di tengah-tengah masyarakat kehidupan bagaimana hidup seorang imam di tengah-tengah keluarga,” kata Olly.

Lanjut dia, bulan depan khusus pendeta-pendeta muda. “Supaya mereka bisa memberikan pengajaran juga di tingkat wilayah-wilayah,” ujar Olly.

Sementara itu, Koordinator kegiatan Pnt Rommy Pondaag menyampaikan bahwa ada 100 peserta bapak-bapak utusan dari berbagai wilayah di pelayanan GMIM. “Semua peserta tidak dipungut biaya alias gratis. Anggaran kegiatan dari FK PKB PGI dan PKB Sinode GMIM,” sebut Pnt Rommy. (ivo)

Latest from Manado