TERASMANADO.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Rabu (05/02/2025) menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih pada Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Ruang Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Minahasa Utara.
Rapat pleno tersebut diawali dengan membacakan tata tertib dan pembacaan berita acara penetapan dan surat keputusan penetapan calon terpilih. Selanjutnya rapat dibuka oleh Ketua KPU Minut, Hendra Lumanauw didampingi Anggota KPU Minut, Ibnu Dali, Risky Pogaga, Ireine Buyung, dan Hedriyanto Jacob serta Sekretaris KPU Minut, Ariesto Matantu.
Menurut Lumanauw mengatakan bahwa rapat pleno ini merupakan tindakalnjut surat dinas KPU Republik Indonesia Nomor 232/PL.02.7-SD/06/2025 tanggal 4 Februari 2025 tentang Penetapan Pasangan Calon Terpilih Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Serta Walikota dan Wakil Walikota Serentak Tahun 2024 Pasca Pembacaan Putusan/Ketetapan Mahkamah Konstitusi (4-5 Februari 2025).
KPU Minut lanjutnya, berharap calon terpilih bekerja sesuai dengan amanat dan visi misi kesejahteraan rakyat sesuai dengan tujuan kemajuan Kabupaten Minut. Serta mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang merupakan bagian penting dalam suksesnya proses demokrasi yang telah dilewati bersama.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih sebagaimana semangat Pilkada dengan moto Pilkada minut Keteden Un’Paessaan, Pilkada Minut perkuat soliditas, dan kiranya Tuhan senantiasa menyertai kita,” tandas Lumanauw.
Rapat pleno juga dihadiri Ketua Bawaslu Rocky Ambar didampingi anggota Waldi Mokodompit dan Simon Awuy. Serta Ketua DPRD Minut Vonny Rumimpunu, Dandim 1309 Manado, Danlanud Manado, perwakilan dari Kapolres Minut, perwakilan dari Kejaksaan Minut, perwakilan dari Polresta Manado,, pimpinan SKPD, pimpinan instansi vertikal, pimpinan partai politik, para tokoh agama, pemantau pemilihan, penyelenggara Pilkada 2024 yaitu Panitia Pemilihan Kecamatan.
Sementara calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Utara nomor urut 2, Joune James Esau Ganda dan Kevin William Lotulung menghadiri rapat pleno secara daring. Bupati terpilih, Joune Ganda, menyatakan terima kasih kepada Forkopimda, TNI-Polri, Kejari, Pimpinan dan Komisioner KPU, Bawaslu serta seluruh Pimpinan Partai Politik atas pelaksanaan Pilkada yang berjalan dengan baik.(VIC)