///

Fraksi Partai Gerindra Terima Kunjungan Kerja Komisi III DPRD Provinsi Gorontalo

Manado, TERASMANADO.COM – Fraksi Partai Gerindra DPRD Sulut menerima kunjungan kerja Komisi III DPRD Provinsi Gorontalo, Kamis (13/11/2025).

Rombongan Komisi III diterima langsung Ketua Fraksi Partai Gerindra Louis Carl Schramm SH MH di ruang Fraksi Gerindra Kantor DPRD Sulut.

Schramm mengatakan, ada beberapa hal yang ditanyakan Komisi III saat kunjungan di DPRD Sulut.

“Berkunjung ke sini mereka sekalian bertanya mengenai pertama bagaimana pelaksanaan pokir yang ada di Sulawesi Utara,” katanya.

Kepada anggota Komisi III, Schramm menjelaskan, pokir anggota dewan tidak pernah masuk ke satuan tiga, dan pokir itu diinput di SIPD.

“Jadi tidak pernah terlibat langsung dalam mengerjakan pokir. Itu yang pertama,” jelansya.

Dan yang kedua, lanjut Wakil Ketua Komisi IV itu, teman-teman bertanya mengenai efisiensi anggaran yang ada di Sulut khususnya yang ia jelaskan di DPRD Provinsi.

“Di dewan juga ada efisiensi. Kalau secara keseluruhan dengan adanya potongan anggaran, tidak ada dana transfer lagi dari pusat bahwa ada beberapa SKPD memang program tidak ada. Tidak bisa berjalan, hanya untuk bayar belanja pegawai,” ujar Schramm.

Dia menambahkan, akan tetapi ini masih dalam pembahasan sampai nanti penyesuaian. Ternyata di Gorontalo juga kurang lebih sama dan bahkan anggaran mereka lebih kecil. 

“Mereka juga menanyakan proses pembahasan KUA-PPAS torang so berjalan mungkin minggu depan juga kalau sudah selesai sudah bisa paripurna, kalau dorang nanti minggu depan baru pembahasan KUA-PPAS,” pungkas Schramm. (ivo)

Latest from Manado